Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2022

Batu Gantung

Konon pada zaman dahulu di sebuah desa pada tepi Danau Toba. Hiduplah sepasang suami istri yang memiliki seorang anak gadis cantik jelita. Gadis cantik itu bernama Seruni, selain cantik dia juga anak yang berbakti kepada kedua orang tuanya. Seruni selalu bersikap sopan dan senang membantu pekerjaan orang tuanya. Suatu hari, Seruni harus berpisah dengan pemuda pujaannya yang bernama Sidoli. Akan tetapi, Sidoli harus pergi merantau untuk mengumpulkan uang sebagai biaya pernikahan. "Danau Toba dan batu-batu disini akan menjadi saksi Sidoli, berjanjilah kau akan kembali lagi," kata Seruni. Sidoli pun menjawab saat di atas sampan sebelum berangkat, "Seruni, aku akan berjanji akan menemuimu lagi di tempat ini. Kita akan segera menikah." Pekerjaan ayah Seruni selain berladang, juga menjadi nelayan penangkap ikan Mujair. Akan tetapi, hasil dari nelayan digunakan untuk berfoya-foya. Hingga ayah Seruni terlilit hutang sangat banyak, hingga tak sanggup membayarnya lagi. "...